Evaluasi Keterampilan Mengadakan Variasi Mahasiswa PGSD Semester VI Pada Mata Kuliah Pembelajaran Micoba Tahuntuk Akademik 2020/2021

Natijatul Khusna

Abstract


Pembelajaran mikro dilakukan guna membantu calon pendidik dalam menyiapkan diri sebelum melaksanakan kegiatan magang di sekolah serta menyiapkan guru masa depan yang handal dan profesional. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui kemampuan keterampilan mengadakan variasi pada mahasiswa PGSD semester 6 kelas B tahun akademik 2020/2021 dalam mata kuliah pembelajaran mikro. Penelitian dilakukan melalui tiga tahapan yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, dan tahap evalauasi serta menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan ex post facto. Tahap perencanaan, mahasiswa menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang akan digunakan dalam pembelajaran mikro. Tahap pelaksanaan, mahasiswa praktik mengajar dengan menggunakan RPP yang telah disusun di kelas mikro. Tahap Evaluasi, mahasiswa memberikan penilaian berupa angket kepada mahasiswa yang melakukan kegiatan mengajar. Berdasarkan hasil analisis data, skor rata-rata yang diperoleh mahasiswa PGSD semester 6 tahun akademik 2020/2021 pada keterampilan mengadakan variasi yaitu skor 65. Jadi, dapat disimpulkan bahwa keterampilan mengadakan variasi yang dimiliki mahasiswa PGSD semester 6 termasuk pada kategori baik.
Kata kunci: Evaluasi, Keterampilan mengadakan variasi, Pembelajaran Mikro

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.30596/jmp-dmt.v2i2.6966

Refbacks

  • There are currently no refbacks.