Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan Terhadap Produktifitas Kerja Perawat Pelaksana Di Igd Rsud Dr. Pirngadi Medan Tahun 2019

Siti Meilan Simbolon

Abstract


Rumah Sakit sebagai suatu institusi pemberi jasa pelayanan kesehatan masyarakat harus mampu melaksanakan pelayanan kesehatan yang bermutu dengan pengelolaan sumber daya manusia yang professional. Gaya kepemimpinan adalah cara yang digunakan oleh seorang pemimpin dalam mempengaruhi bawahan agar mau melaksanakan tugas dan kewajibannya sesuai dengan yang diharapkan agar tercapai tujuan yang telah ditentukan sebelumnya. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan secara total sampling, yakni keseluruhan perawat di Instalasi Gawat Darurat RSUD Dr.Pirngadi Medan. Dimana jumlah perawat pelaksana di Instalasi Gawat Darurat dan berjumlah 17 orang. Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat produktivitas kerja perawat pelaksana di IGD RSUD Dr. Pirngadi Medan adalah dalam bidang Efikasi sebanyak 15 responden (baik) dan 2 responden (cukup), bidang Efektifitas sebanyak 14 responden (baik) dan 3 responden (cukup), dan bidang Efisiensi sebanyak 13 responden (baik) dan 4 responden (cukup). Kepemimpinan dan produktivitas kerja perawat merupakan aspek penting yang saling berhubungan dalam meningkatkan mutu pelayanan keperawatan di Rumah Sakit.


Keywords


Gaya Kepemimpinan, Produktivitas Kerja, Perawat Pelaksana

Full Text:

PDF

References


REFERENSI

Depkes. Kebijakan pengembangan tenaga kesehatan. Jakarta: Depkes RI.2012.

Mackay, G & Risk, M. (2013). Building quality practice settings: an attributtes model. Dibuka pada tanggal 21 Desember 2019 dari http:/www.cno.org/building.html.

Hamid, A.Y. Peran profesi keperawatan dalam meningkatkan tanggung jawab perawat. Jakarta: EGC.2016.

Adikoesoerno, K. Produktivitas aktualisasi budaya perusahaan. Jakarta: PT Gramedia.2016.

Smith, S, M. Produktifitas: Apa dan Bagaimana. Edisi 2. Jakarta: PT Bumi Aksara.2016.

Moelyono, M. Penerapan produktivitas dalam organisasi. Jakarta: Bumi Aksara.2016

Putti, Perry . Buku Ajar Fundamental Keperawatan: Konsep, Proses, dan Praktek. Edisi 4. Jakarta: EGC.2016.

Michael, Letter. (2016). DIAMOND HEAD DRILL & Kepemimpinan dalam Manajemen Rumah Sakit. Yogyakarta: Andi.

Hersey, F. (2017). Undergraduate Theses dari JIPTUMM. Dibuka tanggal 27 Desember 2019 dari http://www.hubungan gaya kepemimpinan kepala ruangan dengan pelaksanaan proses keperawatan.

Monica, EL. Kepemimpinan dan manajemen keperawatan. Jakarta: EGC.2016.

Ravianto, F, DRS. Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: Andi.2018.

Suardana, B. (2016). Kepemimpinan melalui Keterampilan Orang Lain. Dibuka Tanggal 28 Desember 2019 dari http://www.google.com.

Ramses, A Gde. Manajemen Kesehatan. Jakarta: EGC.2014.

Siagian, DR. Sondang P (2015). Kiat Meningkatkan Produktifitas Kerja. Jakarta: Rineka Cipta.




DOI: https://doi.org/10.30596/jph.v2i2.6684

DOI (PDF): https://doi.org/10.30596/jph.v2i2.6684.g5594

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Alamat Pengelola: Gedung Kampus 1 Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Lantai II, Laboratorium Farmakologi dan Terapi Fakultas Kedokteran UMSU Jalan Gedung Arca No. 53 Medan Sumatera Utara Indonesia, Kode Pos 20217.

Kontak (WA): 0812-6208-2844

E-mail: jurnalpanduhusada@umsu.ac.id