PENGARUH BIAYA DISTRIBUSI DAN SALURAN DISTRIBUSI TERHADAP VOLUME PENJUALAN (STUDI PADA SARI INTAN MANUNGGAL KNITTING BANDUNG)

Gun Gunawan Rachman, Karlina Yuningsih

Abstract


Pada dasarnya distribusi merupakan kegiatan penyampaian produk dari tangan produsen ke tangan konsumen atau pelanggan dalam kondisi baik, tepat waktu serta sesuai dengan keinginan pembeli. Proses pendistribusian dapat dilakukan secara langsung maupun melalui mata rantai distributor/perantara atau dapat dilakukan kedua-duanya. Proses pendistribusian ini tentu saja ada biaya yang harus dikeluarkan, seperti biaya distribusi, besar kecilnya biaya yang harus dikeluarkan oleh perusahaan secara langsung akan berpengaruh terhadap harga jual dan akan berdampak pada volume penjualan. Permasalahan penelitian yang muncul: bagaimana saluran distribusi produk pada Sari Intan Manunggal Knitting dan berapa besar biaya distribusi memberikan pengaruh terhadap volume penjualan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana saluran distribusi produk dan berapa biaya distribusi yang dikeluarkan oleh perusahaan serta berapa besar saluran distribusi dan biaya distribusi memberikan pengaruh terhadap volume penjualan. Metode yang digunakan adalah metode analisis deskriptif kuantitatif, dengan teknik studi dokumen biaya distribusi, kuesioner saluran distribusi dan volume penjualan serta wawancara kepada pihak terkait yaitu bagian pendistribusian dan bagian keuangan. Hasil penelitian menunjukan bahwa: sistem pendistribusian produk yang diterapkan oleh Sari Intan Manunggal Knitting yaitu sisten distribusi langsung mendistribusikan produk kepelanggan. Biaya distribusi dan Saluran distribusi memberikan pengaruh 96,7%terhadap Volume penjualan,sementara siasanya sekitar 3,3% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang bersifat uncontrollable yaitu faktor yang tidak dapat dikuasai oleh perusahaan seperti lingkungan, pesaing, konsumen dan sebagainya.


Keywords


Ekonomi, Jurnal. Online, Akuntansi, Berita, Biaya distribusi, Saluran distribusi, Volume penjualan, Pendistrbusian, Produk

Full Text:

PDF

References


Siswanto, 2002. Strategi Manajemen Pemasaran. Jakarta : PT. Damar Mulia

Pustaka.

Mulyadi, 2005. Akuntansi Biaya. Edisi 5. Yogyakarta : Unit Penerbit dan Percetakan

Akademi Manajemen Perusahaan YKPN.

Mulyadi, 2001. Akuntansi Manajerial Konsep Manfaat dan Rekayasa. Jakarta :

Salemba empat.

Philip Kotler, 2002. Manajemen Pemasaran. Jakarta : Pt.Prenhallinndo.

Sugiono, 2004. Metode Penelitian Bisnis. Cetakan keenam, Bandung : CV Alvabeta.

Nazir, M. 2003. Metode Penelitian. Jakarta : Ghalia Indonesia.

Tim Penelitian dan Pengembangan Wahana Komputer. 2005. Salemba Infotek.

Riduwan, Andun Rusyana dan Enas. 2011. Cara Mudah Belajar SPSS dan Aplikase

Statistik Penelitian. Bandung : Alfabeta.

Ahmad Waluyo, 2001. Peranan Saluran Distribusi Dalam Meningkatkan Volume

Penjualan, Bandung.

Markplus Conference, 2011. Pergeseran Pasar Indonesia : http//Google.com/jurnal

dan fenomena pemasaran tahun 2011 di Indonesia.




DOI: https://doi.org/10.30596/jrab.v10i2.473