PERBANDINGAN ANTARA NEOPLASMA JINAK DAN GANAS PADA PAYUDARA BERDASARKAN PEMERIKSAAN FISIK DIAGNOSTIK DAN BIOPSI ASPIRASI JARUM HALUS

Rizki Chairani, Delyuzar Delyuzar

Abstract


Latar Belakang. Tumor ganas (kanker) payudara merupakan keganasan pada wanita yang paling umum terjadi hampir semua negara dengan kejadian yang disesuaikan menurut umur tertinggi di negara maju sebanyak 73% dan termasuk 23% dari semua kanker. Pada masyarakat khususnya pada wanita kanker payudara merupakan kanker kedua paling banyak setelah kanker serviks. Tumor ganas (kanker) payudara umumnya menyerang wanita yang telah berumur >40 tahun. Namun demikian, wanita dengan usia muda bisa terserang kanker ini, tetapi pada usia muda lebih sering terkena tumor jinak payudara. Pada masyarakat khususnya pada wanita. Tujuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan antara neoplasma jinak dan ganas pada payudara berdasarkan pemeriksaan fisik diagnostik dan pemeriksaan biopsi aspirasi jarum halus. Metode. Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan desain cross-sectional. Sampel adalah pasien di RSUD Deli Serdang, yang berjumlah 25 orang. Teknik pegambilan sampel dengan metode total sampling. Analisis penelitian menggunakan uji fisher exact test. Hasil. Distribusi frekuensi yang terbanyak berdasarkan pekerjaan 21 orang (84%) dan terendah berdasarkan usia 14 orang (82,4%) dari faktor fisiko kanker payudara. Kesimpulan. Didapatkan bahwa tumor jinak dan ganas paling banyak terjadi pada ibu rumah tangga.

Kata kunci: pemeriksaan fisik payudara, faktor risiko kanker, pemeriksaan biopsi aspirasi jarum halus


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.30596/isb.v1i2.1655

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexed by: