Pelatihan Pembuatan Karya Ilmiah Sebagai Upaya Menumbuhkan Minat Menulis Bagi Siswa SMK

Anjar Wanto, Muhammad Ridwan Lubis, Iin Parlina

Abstract


Dalam dunia pendidikan, karya ilmiah menjadi bagian dari proses dan tujuan pendidikan. Oleh karena itu Pelatihan pembuatan Karya ilmiah sangat penting diberikan kepada para siswa, khususnya siswa SMK sebagai salah satu cara menumbuhkan minat menulis, agar mereka dapat menuangkan ide, gagasan serta memecahkan permasalahan yang ada disekitar mereka, tentunya dengan metode-metode ilmiah berdasarkan data dan fakta. Kegiatan ini bertujuan melatih dan membantu siswa dalam menumbuhkan minat menulis maupun meningkatkan kemampuan menulis mereka secara umum. Kegiatan ini dilaksanakan di dua sekolah yang berbeda, yakni Sekolah SMK Anak Bangsa Kabupaten Simalungun dengan peserta sebanyak 52 orang dan SMK Teladan Kota Pematangsiantar sebanyak 25 orang, yang dilaksanakan selama bulan Juli tahun 2019. Pelatihan ini menggunakan modul diktat yang masing-masing dijelaskan berupa presentasi yang terdiri dari 5 Materi antara lain : Pembuatan Karya Ilmiah, Pemanfaatan internet untuk membuat tulisan, Pembuatan kutipan (citasi), Laporan pembuatan penulisan karya ilmiah dan Publikasi karya ilmiah. Metode yang digunakaan dalam pelaksaannya adalah dengan presentasi/ceramah, diskusi, tanya jawab, dan latihan. Hasil dari kegiatan pengabdian menunjukkan dari 77 peserta siswa di 2 sekolah ini, 37 siswa mampu menjawab soal (Post Test) dengan benar sebanyak 10 soal (48%) dimana sebelumnya hanya mampu menjawab soal (Pre Test) dengan benar 9 soal sebanyak 10 peserta (13%).

Keywords


Pelatihan, Penulisan, Karya Ilmiah, Keterampilan, Siswa

Full Text:

PDF

References


Kumalasari, D., Rokhman, M. N., & Zulkarnain. (2015). Pelatihan dan Pendampingan Penulisan Karya Ilmiah Sejarah Berwawasan Pendidikan Karakter.

Marlene, N., Dwijayanti, R., Patrikha, F. D., & Parjono, P. (2017). Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah (KTI) bagi Guru SMA Swasta di Sidoarjo. Jurnal ABDI, 2(2), 4550. Retrieved from https://journal.unesa.ac.id/index.php/abdi/article/view/863

Santoso, H. (2015). Kontribusi Perpustakaan Sekolah dalam Menunjang Kegiatan Kelompok Ilmiah Remaja (KIR).

Syamsul Alam. (2015). Penulisan Artikel Ilmiah Untuk Publikasi Ilmiah Melalui Jurnal. Penulisan Artikel Ilmiah Untuk Publikasi Ilmiah Melalui Jurnal, (April), 119.




DOI: https://doi.org/10.30596/snk.v1i1.3611

Refbacks

  • There are currently no refbacks.