Sosialisasi Dan Inovasi Olahan Jamu Cair Menjadi Jamu Bubuk Pada Para Pelaku UMKM Jamu Tradisional

Affandi Affandi, Khairil Azmi

Abstract


Potensi yang menjadi dasar berkembangnya Dusun Bali Desa Sidodadi Ramunia Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang adalah area pertanian, peternakan dan umkm sebagai usaha sampingan maupun usaha utama bagi masyarakat desa. Sumber daya alam yang melimpah membuat sumber penghasilan masyarakat desa tidak terlalu rendah, hanya saja sumber daya manusia yang menjadi sedikit halangan untuk peningkatan desa tersebut. Para pelaku UMKM jamu tradisional masih kurang berinovasi tentang olahan jamu. Jamu yang dibuat dari bahan-bahan tumbuhan seperti akar-akaran, daun-daunan, dan kulit batang. Jenis jamu tradisional yang sering ditemukan yaitu beras kencur, kunyit asam, dan temulawak. Jamu menggunakan pemanis asli yaitu gula jawa atau gula pasir, karena jika menggunakan pemanis buatan akan merusak esensi dari manfaat jamu bagi kesehatan. Jamu tradisional biasanya berbentuk cair dan dimasukkan kedalam botol-botol yang memiliki kekurangan yaitu tidak tahan lama. Setelah melakukan sosialisasi maka ibu-ibu yang sebelumnya hanya mengetahui tentang jamu tradisional sekarang lebih memahami cara berinovasi mempelajari olahan jamu bubuk yang lebih praktis.

Kata Kunci : Jamu tradisional, inovasi, jamu cair, jamu bubuk, UMKM

Full Text:

PDF

References


BPS, D. S. (2018) Kecamatan Beringin Dalam Angka.

Hermawati, T. (2012) Pertumbuhan dan Hasil Enam Varietas Padi Sawah, Bio Plantae, 1(2), pp. 108116.

Dewi Fitriana. (2017) Inventarisasi Tanaman Obat Dalam Ramuan Jamu Gendong Di Kecamatan Panakukang Makasar, Skripsi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makasar

Siti Mujanah, Achmad Maqsudi, Rudi Santoso. (2015) Peningkatan Kualitas Produk Melalui IbM Kelompok Usaha Kecil Jamu Tradisional Di Kecamatan Sampang, Jurnal Pengabdian LPPM

UNTAG Surabaya Nopember 2015, Vol. 01, No. 02, hal 127-134

Srihartanti Atik, dan Rahmisyah (1995) Aneka Resep Kuno, Surabaya Bintang Usaha Jaya




DOI: https://doi.org/10.30596/ihsan.v1i2.4724

DOI (PDF): https://doi.org/10.30596/ihsan.v1i2.4724.g4369

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Online ISSN:2685-9882