Penggunaan Flap Transposisi Untuk Rekonstruksi Pipi Setelah Eksisi Nevus Kongenital Multipel

I Nyoman Putu Riasa, Desak Putu Oki Lestari, Alexandria Stephanie Suparman

Abstract


Nevus kongenital multipel pada wajah memberikan dampak kosmetik yang buruk dan merupakan tantangan bagi ahli bedah plastik untuk mencapai hasil kosmetik terbaik. Hal ini memberikan dampak yang signifikan terhadap efek psikososial negatif pada pasien anak bahkan setelah pengobatan. Sebuah kasus anak laki-laki berusia 5 tahun datang dengan nevus kongenital multipel di pipi kanannya dalam dimensi yang bervariasi. Eksisi dilakukan untuk menghilangkan banyak nevus, kemudian menggunakan flap transposisi pedikel distal untuk menutup defek. Kemudian nevus dikirim ke laboratorium untuk pemeriksaan histopatologi menggunakan pewarnaan heamtoxylin dan eosin. Hasil patologi menunjukkan spilus nevus. Eksisi nevus kongenital multipel wajah, diikuti oleh flap transposisi, adalah metode rekonstruksi yang sangat baik dan cepat dengan hasil estetika yang menjanjikan. Flap lokal memberikan hasil terbaik untuk rekonstruksi wajah karena kesesuaian yang baik dengan kulit dalam hal warna, tekstur, dan ketebalan serta mematuhi salah satu prinsip dasar dalam operasi plastik "ganti seperti dengan" untuk menyamarkan bekas luka operasi, margin garis flap didesain agar berada di sepanjang batas anatomis. Selain itu, kesimetrian wajah perlu diperhatikan dalam rekonstruksi ini. Flap transposisi untuk rekonstruksi pipi merupakan pilihan terbaik untuk menutup defek tentunya dengan mempertimbangkan unit fungsional dan aspek estetika pasien.


Keywords


Pipi, Cacat, Flap Kulit, Flap Transposisi, Rekonstruksi

Full Text:

PDF

References


Heller L, Cole P, Kaufman Y. Cheek Reconstruction: Current Concepts in Managing Facial Soft Tissue Loss. Semin Plast Surg. 2008 Nov;22(4):294305.

Rahpeyma A, khajehahmadi S. Reconstruction of Lateral Mandibular Defects with Soft Tissue Loss: The Role of the Submental Flap. Iran J Otorhinolaryngol. 2018 Jul;30(99):2037.

Momeni A, Souza KE. 2.5 - Local Skin Flaps. In: Chang J, editor. Global Reconstructive Surgery. London: Elsevier; 2019. p. 8699. Available from: http://www.sciencedirect.com/science/article/pii/B9780323523776000148

Skin Flap - an overview | ScienceDirect Topics [. Available from: https://www.sciencedirect.com/topics/medicine-and-dentistry/skin-flap

FLAP. Available from: http://spesialis1.bpre.fk.unair.ac.id/wp-content/uploads/2017/03/03.-FLAP-MSN-Kuliah-Klasikal.pdf

Themes UFO. Reconstruction of the Cheeks. Plastic Surgery Key. 2016. Available from: https://plasticsurgerykey.com/reconstruction-of-the-cheeks/

Figure 1: Aesthetic cheek zones according to Mathez textbook of plastic... [Internet]. ResearchGate.. Available from: https://www.researchgate.net/figure/Aesthetic-cheek-zones-according-to-Mathez-textbook-of-plastic-surgery-1-Sub-orbital-2_fig1_277955093

Ebrahimi A, Ashayeri M, Rasouli HR. Comparison of Local Flaps and Skin Grafts to Repair Cheek Skin Defects. J Cutaneou Aesthetic Surg;8(2). Available from: https://www.researchgate.net/publication/277955093_Comparison_of_Local_Flaps_and_Skin_Grafts_to_Repair_Cheek_Skin_Defects

Nguyen J, Duong H. Anatomy, Head and Neck, Cheeks. In: StatPearls. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing; 2020. Available from: http://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK546659/

Chasmar LR. The versatile rhomboid (Limberg) flap. Can J Plast Surg. 2007;15(2):6771.

Aydin OE, Tan O, Algan S, Kuduban SD, Cinal H, Barin EZ. Versatile Use of Rhomboid Flaps for Closure of Skin Defects. Eurasian J Med. 2011 Apr;43(1):18.

Flint ID, Siegle RJ. The Bipedicle Flap Revisited. J Dermatol Surg Oncol. 1994;20(6):394400.




DOI: https://doi.org/10.30596/jph.v2i2.7002

DOI (PDF): https://doi.org/10.30596/jph.v2i2.7002.g5789

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Alamat Pengelola: Gedung Kampus 1 Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Lantai II, Laboratorium Farmakologi dan Terapi Fakultas Kedokteran UMSU Jalan Gedung Arca No. 53 Medan Sumatera Utara Indonesia, Kode Pos 20217.

Kontak (WA): 0812-6208-2844

E-mail: jurnalpanduhusada@umsu.ac.id