EFEKTIVITAS MANAJEMEN PENGEMBANGAN PROGRAM KHUSUS BINA DIRI PADA PESERTA DIDIK TUNAGRAHITA (STUDI SEKOLAH LUAR BIASA NEGERI PEMBINA MEDAN)

Ade Suarnizal, Indra Prasetia, Sri Nurabdiah Pratiwi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Untuk mengetahui perencanana manajemen pengembangan Program khusus bina diri terhadap Peserta didik tunagrahita, 2) Untuk mengetahui pelaksanaan manajemen pengembangan Program khusus bina diri terhadap Peserta didik tunagrahita, 3) Untuk mengetahui pengevaluasiaan manajemen pengembangan Program khusus bina diri terhadap Peserta didik tunagrahita, 4) untuk mengetahui efektivitas  manajemen pengembangan Program khusus bina diri terhadap Peserta didik tunagrahita. Metode penelitian menggunakan metode deskripti dengan tekhnik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perencanaan program Bina Diri sudah beberapa aspek yang berjalan dengan baik dan sesui dengan prosedur, seperti penyelenggaraan tes assesmen, perencanaan waktu pelaksanaan kegiatan dan perencanaan materi kegiatan, namun untuk penentuan guru khusus Bina Diri masih belum baik. Pelaksanaan  Managemen Pengembangan Program Khusus Bina Diri yang diterapkan pada manajemen pengembangan adalah Kemampuan mengambil nasi, lauk dan sayur, Kemampuan makan menggunakan sendok dan garpu, Kemampuan menenerapkan cara makan yang sopan dan Kemampuan merapikan meja makan setelah selesai makan. Pengevaluasian Untuk melakukan evaluasi, terdapat beberapa langkah yang harus dilakukan yaitu, (1) Penentuan standar, yang dimaksud dengan standar adalah patokan-patokan mengenai keberhasilan dan kegagalan suatu kegiatan, (2) mengadakan pengukuran, pengukuran dilakukan terhadap kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan, (3) membandingkan hasil pengukuran dengan standar yang telah dilakukan, dengan ini akan diketahui selisih antara hasil pengukuran dengan standar yang telah ditentukan, (4) Mengadakan perbaikan, perbaikan tersebut dilakukan berdasarkan selisih minus hasil perbandingan pengukuran dengan standar. Managemen program bina diri yang telah diterapkan pada peserta didik tunagrahita menunjukkan adanya kemandirian keterampilan peserta didik dalam melakukan bina diri sebesar 62%. Berdasarkan fakta tersebut maka dapat disimpulkan bahwa 75% management program bina diri efektif untuk diterapkan pada kelas tunagrahita.


Keywords


Special program development management, self-development, mental retardation

References


Ahmadi, Abu dan Nur Uhbiyati. 2017. Ilmu Pendidikan. Jakarta: PT Rineka. Cipta.

Amin, Moh. (2012). Ortopedagogik Anak Tunagrahita. Jakarta: Dedikbud.

Amka. (2019). Pendidikan Inklusif Bagi Siswa Berkebutuhan Khusus di Kalimantan Selatan.: Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 86-101.

Amka. (2020). Managemen Pendidikan Khusus. Banjarmasin: Nizamia Learning Centre

Amora, Rendy. (2017). Implementasi Pembelajaran Program Khusus Bina Diri Di Sekolah Luar Biasa. Proceding Of International Conference on Special Education Needs.

Apriyanto, Nunung. (2012). Seluk-Beluk Tunagrahita & Strategi Pembelajarannya. Yogyakarta: Javalitera.

Astati. (2013). Pengembangan Anak Luar Biasa. Jakarta: Rineka Cipta.

Azwandi, Yosfan. (2013). Media Pembelajaran Anak Berkebutuhan Khusus. Jakarta: Depdiknas.

Badrudin. (2014). Manajemen Peserta Didik. Jakarta: Indeks.

Delphi, Bandhi. (2016). Pembelajaran Anak Tunagrahita. Bandung: Pt. Refika Adiatama.

Effendi, Usman. (2014). Asas Managemen. Jakarta: Rajawali Press.

Febrina, Ratnasari. (2013). Hubungan Persepsi Orang Tua Tunagrahita Dengan Penerimaan Anak Tunagrahita Di SLB Petita Hari Panam. Jurnal Universitas Riau.

Gangsar Ali Daroni, Gina Solihat, Abdul Salim (2018) Manajemen Pendidikan Khusus Di Sekolah Luar Biasa Untuk Anak Autis. Jurnal Managemen Pendidikan: FKIP Universitas Kristen Satya Wacana.

Grossman, M. Mahon, MS. Kibirige. (2012). Patterns Of Admission For Children With Special Needs To The Paediatric Assessment Unit. Arch DisChild 2014; 89: 165-169.

Hasibuan, Malayu Sp. (2017). Managemen Sumberdaya Manusia. Jakarta: Bumi Aksara.

Jannah, Mifthakul Dan Darmawati, Ira. (2014). Tumbuh Kembang Anak Usia Dini Dan Deteksi Dini Anak Berkebutuhan Khusus. Surabaya: Insight Indonesia

Kadarman. (2016). Sistem Pengawasan Managemen. Jakarta: Pustaka Quantum.

Khairatun Nikmah, Lina Indriyani. (2017). Manajemen Pembelajaran Abk Di Sekolah Inklusi Banua Anyar 4 Banjarmasin: Jurnal Pkh UNLAM.

Kirk, Samuel A. & Gallagher, Jj. (2012). Educating Exceptional Children.

Mangunsong, Frieda. (2009). Psikologi Dan Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus. Depok: Lpsp 3 Fakultas Psikologi Universitas Indonesia.

Masitoh, Dkk. (2015). Pendekatan Belajar Aktif Di Taman Kanak-Kanak. Jakarta: Depdiknas.

Moleong, Lexy J. (2010). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Muh Basuni. (2012). Pembelajaran Mandiri pada anak Tunagrahita Ringan. Jurnal pendidikan khusus vol 10 (1).

Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2015 Tentang Standar Nasional Pendidikan.

Prasetia, Indra. (2020). Managemen Pengembangan Kurikulum. Jurnal Managemen Pendidikan Dasar, Menengah Dan Tinggi. Vol;1. Jurnal UMSU.ac.id.

Prasetia, Indra. (2022). Metodologi Penelitian: Pendekatan, Teori Dan Praktik. Medan: UMSU Press.

Smith, R, M & Neisworth, J, T. (2012). The Exceptional Child a Functional Approach. New York: Mcgraw-Hill Book Company.

Sugiyono. (2013). Metodologi Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, Dan R&D). Bandung: Alfabeta.

Sugiyo. (2011). Manajemen Bimbingan Dan Konseling di Sekolah. Semarang: Widya Karya.

Sujarwanto, (2017). The Management of Students with Special Needs in Inclusive School. Advances In Social Science, Education and Humanities Research, Volume 173. Atlantis Press.

Sukmadinata. (2017). Metode Penelitian Pendidikan, Cet 12. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Sutama. (2015). Metode Penelitian Kualitatif, Kuantitatif, PTK Dan R&D. Surakarta: Fairuz Media.

Tony Suhartono. (2019). Manajemen Sekolah Untuk Anak Berkebutuhan Khusus (Studi Di Sekolah K-Link Care Center Jakarta). Tawazun: Jurnal Pendidikan Islam. Universitas Ibnu Khaldun.

Yasozatulo Larosa Dan Peringatan Zebua. (2012). Inclusive Education Management of Children with Special Needs in The Learning Process and Teacher Handling. Jurnal of research and community service: Devotion.




DOI: https://doi.org/10.30596/edutech.v10i1.19326

Refbacks

  • There are currently no refbacks.