CORAK PLURALIS TEKS IDEOLOGIS MUHAMMADIYAH (Komentar Terhadap Pernyataan Pikiran Muhammadiyah Abad Kedua)

Muhammad Qorib

Abstract


Muhammadiyah telah membuktikan jati dirinya sebagai gerakan Islam berkemajuan. Dalam usia yang telah mencapai lebih daripada seratus tahun, Muhammadiyah berkhidmat untuk Persyarikatan, umat, bangsa dan kemanusiaan. Watak sebagai gerakan wasathiyah (tengahan) menunjukkan Muhammadiyah bersifat terbuka dan dapat membangun relasi kepada berbagai pihak. Watak ini membuktikan bahwa Muhammadiyah merupakan gerakan pluralis yang berkontribusi kepada siapa pun tanpa terikat oleh latar belakang budaya dan agama. Watak dan gerakan yang ditampilkan Muhammadiyah berjalan secara konsisten di tengah berbagai persoalan bangsa  yang bergerak ke arah intoleransi dan eksklusifisme. Hadirnya Muhammadiyah dengan jati dirinya yang plural menjadi pilar bangsa yang merekat berbagai perbedaan menuju terwujudnya masyarakat yang adil dan sejahtera tanpa diskriminasi. Tulisan ini menganalisis Pernyataan Pikiran Muhammadiyah Abad Kedua. Pernyataan Pikiran ini mengandung semangat pluralistik yang dibutuhkan dalam konteks berbangsa dan bernegara. Tulisan ini menggunakan menggunakan analisis semantik. Analisis ini digunakan untuk mencermati teks-teks, kemudian dideskripsikan maksud dan tujuan dari teks-teks tersebut.


Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Anwar, Syamsul. Manhaj Tarjih Muhammadiyah. Yogyakarta: Gramasurya, 2018.

Majelis Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Pernyataan Pikiran Muhammadiyah Jelang Satu Abad. Yogyakarta: Suara Muhammadiyah, 2007.

Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan Pengurus Besar Nahdatul Ulama. Fikih Anti Korupsi: Perspektif Ulama Muhammadiyah. Jakarta: PSAP, 2006.

Mu’ti, Abdul dan Azaki Khoiruddin. Pluralisme Positif: Konsep dan Implementasi dalam Pendidikan Muhammadiyah. Majelis Pustaka dan Informasi PP. Muhammadiyah, 2019.

Mulkhan, Abdul Munir. Warisan Intelektual K.H. Ahmad Dahlan dan Amal Muhammadiyah. Yogyakarta: P.T. Percetakan Persatuan, 1990.

Nashir, Haedar. Moderasi Indonesia dan Keindonesiaan: Perspektif Sosiologis. Yogyakarta: UMY Press, 2019.

---------- Kuliah Kemuhammadiyahan 1. Yogyakarta: Suara Muhammadiyah, 2018.

---------- Memahami Ideologi Muhammadiyah. Yogyakarta: Suara Muhammadiyah, 2014.

Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Muhammadiyah. Yogyakarta: Suara Muhammadiyah, 2020.

---------- Pernyataan Pikiran Muhammadiyah Abad Kedua. Yogyakarta: Grama Surya, 2015.

---------- Negara Pancasila Sebagai Darul Ahdi wa Syahadah. Yogyakarta: Suara Muhammadiyah, 2015.

Qorib, Muhammad. Pluralisme Buya Syafii Maarif: Gagasan dan Pemikiran Sang Guru Bangsa. Yogyakarta: Bildung, 2019.

Shihab, M. Quraish. Tafsir Al-Misbah: Pesan, Kesan dan Keserasian Al-Qur’an, Vol.7. Jakarta: Lentera Hati: 2006.

“Tiga Peran Strategis Muhammadiyah dalam Penanganan Covid 19.” Didapat dari https://muhammadiyah.or.id/tiga-peran-strategis-muhammadiyah-dalam-penanganan-pandemi-covid-19/[home page on line]. Internet (diakses pada 16 September 2022).


Refbacks

  • There are currently no refbacks.