Perspektif Generasi Z Terhadap Komunikasi Politik Partai Solidaritas Indonesia Dalam Media Sosial Tiktok Pada Pemilu 2024

Lathifah Khairiyyah

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi perspektif Generasi Z terhadap komunikasi politik Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melalui platform TikTok dalam konteks Pemilu 2024, dengan menggunakan pendekatan interaksi simbolik. Sebagai kelompok pemilih muda yang melek teknologi digital, Generasi Z menjadi segmen strategis bagi partai politik dalam menyampaikan pesan politik melalui media sosial. Penelitian ini menggunakan teori interaksi simbolik dari Mead untuk menganalisis bagaimana simbol dan pesan politik PSI di TikTok dimaknai oleh pengikut dari kalangan Generasi Z. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologi, yang bertujuan menggali pengalaman subjektif informan dalam berinteraksi dengan konten politik. Validitas data diuji melalui teknik triangulasi, sementara perangkat lunak NVivo dimanfaatkan untuk pengelolaan dan analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa TikTok berperan penting dalam penyebaran informasi politik bagi Generasi Z, serta membentuk pemahaman dan identitas politik mereka. Interaksi dengan konten PSI dan diskusi dengan pengguna lain turut memengaruhi pembentukan opini dan keterlibatan politik. Tokoh- tokoh PSI di TikTok memiliki peran signifikan dalam membangun kepercayaan dan mendorong partisipasi politik. Meskipun strategi komunikasi PSI berhasil meningkatkan popularitas di kalangan pemilih muda, dampaknya terhadap hasil elektoral masih terbatas. Hal ini disebabkan oleh konten yang dinilai lebih bersifat hiburan daripada informatif serta rendahnya partisipasi elektoral dari Generasi Z dalam sistem pemilihan yang berlaku.




DOI: https://doi.org/10.30596/interaksi.v9i2.20877

Jurnal Interaksi: Jurnal Ilmu Komunikasi © 2024 by Jurnal Interaksi: Jurnal Ilmu Komunikasi is licensed under CC BY-SA 4.0