Optimalisasi Pengelolaan Usaha Kecil dan Menengah Melalui Analisis Swot

Dewi Andriany

Abstract


Pengelolaan dan pengembangan Usaha Kecil
Menengah (UKM) membutuhkan perhatian dan keberpihakan
dari berbagai pihak agar UKM dapat berpotensi untuk maju dan
berkembang mendorong perekonomian daerah, karena ketika
krisis ekonomi melanda Indonesia, UKM telah membuktikan
ketangguhannya dan menyelamatkan bangsa dengan membantu
berputarnya roda perekonomian negara. Namun demikian, UKM
di Indonesia pada umumnya masih tergantung pada karakteristik
dari komoditas yang diusahakan, sehingga tidak berlebihan bila
UKM di dalam perkembangannya tidak lepas dari berbagai
kendala seperti teknis, teknologis, manajemen, pemasaran, sosial
dan kelembagaan, informasi dan keuangan. Hal ini terkait erat
dengan masalah mutu sumber daya manusia (SDM) dengan
tingkat pendidikan terbatas (sebagian besar setingkat SD dan
SMP) dan legalitas badan usaha yang dikelolanya, serta masih
lemahnya keberpihakan. Untuk itu, pada kajian ini akan dilakukan
penilaian, baik berupa pengamatan langsung maupun dokumen
data informasi yang telah tersedia untuk merumuskan potensi
UKM menurut segi kelayakan pengelolaan dan pemasaran
industri kecil yang terdapat di Kota Medan. Tujuan kajian adalah
menyusun strategi pengelolaan yang sesuai bagi pengembangan
UKM melalui analisis SWOT. Penelitian ini dilakukan di semua
UKM yang ada di wilayah Medan yang terdiri dari 21 Kecamatan
dengan kriteria bidang usaha makanan, minuman, dan kerajinan.
Metode yang digunakan adalah analisis deskriptif, baik yang
bersifat kuantitatif (statistik deskriptif berupa tabulasi) dan
kualitatif (analisis Strengths, Weaknesses, Opportunities, dan
Threats atau SWOT kualitatif).
Berdasarkan analisis SWOT yang dilakukan, diperoleh strategi
untuk memberikan pelatihan pada semua aspek, mengingat masih
banyaknya kekurangan yang dimiliki UKM. Dari Aspek
Manajemen Sumberdaya manusia masih perlu diberi pelatihan
mengenai ketrampilan UKM, dari aspek Pemasara nperlu
mengenalkan teknologi informasi yang merupakan pendekatan
pemasaran berbasis teknologi informasi, sehingga UKM mampu
memperluas wilayah pemasaran. Dalam manajemen produksi
masih diperlukan peralatan yang sangat mendukung produksi
UKM dan dari aspekk Keuangan perlu untuk memberikan
pelatihan pembukuan sederhana dan pengelolaan keuangan.


Keywords


usaha kecil menengah (ukm);pemasaran;pengelolaan

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.