Implementasi Manajemen Mutu Terpadu Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Di SMP Negeri 7 Tebing Tinggi

Mahdalena Mahdalena

Abstract


Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana penerapan manajemen mutu terpadu aspek kepemimpinan dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMP Negeri 7 Tebing Tinggi dan untuk mengetahui bagaimana penerapan manajemen mutu terpadu pada aspek pengendalian dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMP Negeri 7 Tebing Tinggi. Pengumpulan data adalah merupakan langkah yang harus diadakan setiap penelitian kualitatif, sebab desain penelitian dengan metode pendekatan seperti ini membutuhkan perhatian serta tingkat kejelian dalam menemukan masalah dan fenomena. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk mewujudkan SMP Negeri 7yang perlu berbagai program yang dapat diimplementasikan di lapangan, sehingga SMP Negeri 7 Tebing Tinggi diakui sebagai lembaga yang mampu menampilkan kinerja yang optimal, produktif serta efesien sebagai institusi pendidikan. Untuk tercapainya peningkatan mutu pendidikan dan layanan yang cepat, tepat dan efesien perlu terus diusahakan adanya keteladanan, kesadaran dan kerjasama yang baik dari masing-masing jajaran SMP Negeri 7 Tebing Tinggi, bahwa apapun yang ada di SMP Negeri 7 Tebing Tinggi harus menjadi yang terbaik. Rencana Strategis SMP Negeri 7 Tebing Tinggi harus memiliki peran dan fungsi yang sangat sentral dan strategis dalam pembenahan, pendayagunaan, pemantapan dan pembudayaan kinerja organisasi dan manajemen yang berbasis wilayah dan budaya demi tercapainya visi dan misi yang telah ditetapkan. Keberhasilan dan ketercapaian rencana strategis harus dapat dilihat dari hasil lulusan (outcome) siswa yang menjadi alumni SMP Negeri 7 Tebing Tinggi baik dalam jenjang pendidikan berikutnya maupun kemandirian dalam berkarya.

ABSTRACT

This study aims to find out how the implementation of integrated quality management in leadership aspects in improving the quality of education at SMP Negeri 7 Tebing Tinggi and to find out how the implementation of integrated quality management in aspects of control in improving the quality of education at SMP Negeri 7 Tebing Tinggi. Data collection is a step that must be carried out in every qualitative research, because research design with this approach requires attention and a level of foresight in finding problems and phenomena. The results of the study indicate that to realize SMP Negeri 7 which needs various programs that can be implemented in the field, so that SMP Negeri 7 Tebing Tinggi is recognized as an institution that is able to display optimal, productive and efficient performance as an educational institution. In order to achieve an increase in the quality of education and services that are fast, precise and efficient, it is necessary to continue to strive for exemplary, awareness and good cooperation from each ranks of SMP Negeri 7 Tebing Tinggi, that whatever is in SMP Negeri 7 Tebing Tinggi must be the best. The Strategic Plan of SMP Negeri 7 Tebing Tinggi must have a very central and strategic role and function in improving, utilizing, strengthening and cultivating regional and cultural-based organizational and management performance in order to achieve the vision and mission that has been set. The success and achievement of the strategic plan must be seen from the results of the graduates (outcomes) of students who become alumni of SMP Negeri 7 Tebing Tinggi both in the next level of education and independence in their work.


Keywords


Manajemen Mutu, Mutu Terpadu, Mutu Pendidikan

Full Text:

PDF

References


Afifuddin, Beni Ahmad Saebani. 2009, Metodologi Penelitian Kualitatif,. Bandung: Pustaka Setia

Ahmad Alobiedat 2010, Efektivitas kinerja sekolah, dengan menggunakan total kualitas standar dalam pendidikan Kabupaten Al -Petra Provinsi, dari perspektif kepala sekolah dan guru umum

Akrim, Tabroni, Samsul Hady, Latipun, 2019, Menjadi Generasi Pemimpin, Jogjakarta, Bildung

Amini, Desliana Pane, Akrim, 2021, Analisis Manajemen Berbasis Sekolah dan Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam peningkatan Kinerja Guru di SMP Swasta Pemda Rantauprapat, Jurnal Pendidikan Tambusai

Ariani, D.W., 2003, Manajemen Kualitas: Pendekatan Sisi Kualitatif. Jakarta: PT Ghalia Indonesia,

Ariani.2003.Manajemen Kualitas:Pendekatan Sisis Kualitatif.Jakarta Ghalia Indonesia

Cipta Dharma, 2010, Analisis Pengaruh Penerapan Sistem Manajemen Mutu Iso 9001:2000 Terhadap Peningkatan Kinerja Pada Pt Jasa Raharja (Persero) Cabang Sumatera Utara.

Batubara, I. H. (2019). Improving Students Critical Thinking Ability Through Guided Discovery Learning Methods Assisted by Geogebra. The 4th Progressive and Fun Education International Conference, 4(2), 8083. https://doi.org/10.29103/ijevs.v1i2.1371

Dr H. Hiseyin Tasar, 2011, Pemeriksaan Tingkat Pelaksanaan Mutu Total Prinsip manajemen olehKepala Sekolah dan Guru yang Menjalankan Fungsi pada Sekolah Dasar: Kasus Provinsi Adiyaman

Fattah, Nanang. 2009. Prinsip-prinsip Manajemen. Jakarta : Bina Aksara

Hidayati Dina, Elfrianto, Indra Prasetya, 2021 Jurnal Pengaruh Gaya Kepemimpinan Situasional Kepala Sekolah, Pendidikan dan Pelatihan, Motivasi Kerka Terhadap Kinerja Guru, Medan : Biblio Couns

Jerome S, Arcaro, 2007. Pendidikan Berbasis Mutu. Prinsip - prinsip Perumusan dan Tata Langkah Penerapan. Yogyakarta. Pustaka Pelajar

Mulyasa. 2011. Menjadi Guru Profesional (Menciptakan Pembelajaran Kreatif dan Menyenangkan). Bandung Rosda.

Nasution, MA, 2012, Teknologi Pendidikan, Bandung: Jenmers

Netti Kwinni Siti, Akrim, Amini, 2020 Analisis Model Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Pemberdaya Sumberdaya Manusia dalam meningkatkan Kompetensi Guru, Genta Mulia

Nurkholis, 2006, Manajemen Berbasis Sekolah, Jakarta : Grasindo.

Raharjo, Sabar Budi dkk, 2019, Sistem Peningkatan mutu Pendidikan, Jakarta: Puslitjakdikbud

Rizal Mustofa, 2009, Implementasi Quality Management Sistem Iso 9001:2008 Dalam Pelaksanaan Manajemen Prasarana Dan Sarana Pendidikan Berdasarkan Tingkat Kepuasan Siswa Di Sman 4 Bandung.

Rohiat.2010. Manajemen Sekolah. Bandung: Refika Aditama.

Stephen Onyango Odebero 2006 , Manajemen Kualitas Total di Sekolah Menengah di Kenya: TQM dalam pendidikan. Untuk mendukung inisiatif TQM dalam pendidikan,

Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:Alfabeta, CV

Sulasmi Emilda, 2020, Manajemen dan Kepemimpinan, Depok: Raja grafindo Persada

Syafaruddin.Alwi, 2012, Manajemen Sumber Daya Manusia Strategi KeunggulanKompetitif. Yogyakarta: BPFE

Wahyuni, S., & Batubara, I. H. (2021). Efektivitas Penerapan Literasi Terhadap Hasil Belajar Dan Motivasi Mahasiswa Pendidikan Matematika. Jurnal Manajemen Pendidikan-Dasar Menengah Tinggi (JMP-DMT), 2(2), 14.

Tenner, Arthur R. dan Irving J. de Toro., 1992. Total Quality Management: Three Steps to Continuous Improvement. New York: Addison-Wesley Publishing Co.

Terry, George R. dan Rue, Leslie W, 2010, Dasar-Dasar Manajemen, terj. G.A Ticoalu. Cet. Ketujuh, Jakarta: Bumi Aksara, ,




DOI: https://doi.org/10.30596/jmp-dmt.v3i4.12058

Refbacks

  • There are currently no refbacks.