Perilaku Kepemimpinan Situasional,Budaya Organisasi dan Pelaksanaan Strategi Manajemen Sumber Daya Manusia dalam Meningkatkan Produktivitas Lembaga Pelatihan Kerja

Fajar Pasaribu

Abstract


Perilaku kepemimpinan situasional merupakan tindakan kemampuan seseorang untuk mempengaruhi sumber daya manusia ke arah tercapainya tujuan organisasi dengan kombinasi perilaku tugas, perilaku hubungan dan tingkat kedewasaan bawahan. Sedangkan budaya organisasi merupakan persepsi bersama yang dianut oleh sumber daya manusia sebagai anggota organisasi lembaga yang merupakan suatu sistem makna bersama untuk meningkatkan produktivitas dan kepuasan kerja. Selanjutnya pelaksanaan strategi manajemen sumber daya manusia merupakan pelaksanaan dari rencana yang menyeluruh dan terpadu yang mengkaitkan fungsi operasional manajemen sumber daya manusia yang terdiri atas: perekrutan, seleksi, pelatihan, penilaian kinerja, kompensasi dan hubungan ketenagakerjaan untuk memastikan tujuan utama perusahaan tercapai melalui pelaksanakan yang efektif. Produktivitas merupakan ukuran kualitas dan kuantitas pekerjaan yang dilakukan dengan mempertimbangkan biaya sumber daya yang digunakan untuk mengerjakan pekerjaan.


Keywords


Ekonomi, Jurnal. Online, Akuntansi, Berita, Perilaku Kepemimpinan Situasional, Budaya Organisasi, Strategi Manajemen Sumber Daya Manusia, Produktivitas

Full Text:

PDF

References


Djalaludin Rachmat 2000, Metode Penelitian untuk Bisnis, Edisi Kelima, Media

Pustaka Jakarta:

Gibson, James L., John M., Ivancevich, James H., Donnely Jr., 1997, Organisasi,

Edisi Ke Delapan, Binarupa Aksara, Jakarta.

Harun Al Rasyid, 2003, Teknik Penarikan Sampel dan Penyusunan Skala, Program

Pascasarjana Universitas Padjadjaran, Bandung.

Kreitner and Kinichi, 2003, Organization Theory and The New Public

Administration, Boston : Allyn and Bacon Inc.

____________ and Angelo Kinicki, 2002, Organizational Behavior, New Yok: Mc.

Graw-Hill Companies.

____________ and Angelo Kinicki, 2000, Organizational Behavior, Diterjemahkan

oleh Erly Suandy, Penerbit Salemba Empat, Jakarta.

Lovelock, Christoper, 2002, Service Marketing and Management, USA: Prentice

Hall International Inc.: 50-71

Mathis, Robert L., John H, Jackson, 2002, Manajemen Sumber Daya Manusia,

Penerbit Salemba Empat, Jakarta.

Mello, Jeffery, 2002, Strategic Human Reseources Management, Printed in the

United States of America, South-Western College Publishing, Ohio.

Moh Nazir,1999, Metode Penelitian, Penerbit Ghalia Indonesia.

Noe, Raymond A., John R. Hollenbeck, Berry Gerhart, Patrick M. Wright, 2000,

Human Resource Management, Gaining a Competitive Advantage, Third

Edition, Prentice Hall, Mc. Inc, U.S.A.

Robbins, Stephen P., 2003, Organizational Behavior: Contemporary Issues in

Leadership, New Jersey: Prentice Hall.




DOI: https://doi.org/10.30596/jrab.v9i1.452